Bersama Stakeholder Terkait, TNI-Polri Sukses Amankan Proses Rapat Pleno Rekapitulasi Pemilu 2024 Tingkat Kabupaten Kubu Raya

SEPUTARKUBURAYA.COM, KUBU RAYA – Proses Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara Pemilu Tahun 2024 tingkat Kabupaten Kubu Raya yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Kubu Raya selama tiga hari selesai dengan aman, tertib dan kondusif.

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara Pemilu Tahun 2024 tingkat Kabupaten Kubu Raya di Hotel Gardenia Resort Jalan Arteri Supadio Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya dinyatakan selesai pada Senin (4/3/24) Pukul 21.40 Wib malam.

Melalui Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya Aiptu Ade, Kapolres Kubu Raya AKBP Wahyu Jati Wibowo mengucapkan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat Kabupaten Kubu Raya yang telah bersama sama TNI-Polri dan stakeholder terkait dalam menjaga situasi kamtibmas di Kabupaten Kubu Raya selama awal proses Rapat Pleno hingga berakhirnya rapat tersebut berjalan aman, tertib dan kondusif.

” Suksesnya Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara Pemilu Tahun 2024 tingkat Kabupaten Kubu Raya selama tiga hari yang dikawal ketat oleh TNI-Polri dan Stakeholder terkait ini tidak luput dari dukungan seluruh elemen masyarakat Kabupaten Kubu Raya,”kata Ade, Selasa (5/3/24).

” Selanjutnya hasil dari Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi tingkat Kabupaten ini akan berlanjut ke tingkat Provinsi,” sebut Ade.

” Dengan selesainya tahapan pleno KPU di Kabupaten Kubu Raya, mari kita kembali mengeratkan silaturahmi, siapapun pemenang kontestasi ini adalah putra putri terbaik Kabupaten Kubu Raya,”tegas Ade.

Penulis : Humas_ReKR
Editor : Aiptu Ade

Call Centre NAMPONG KELOH Polres Kubu Raya :
Instagram @polreskuburaya/@kapolreskuburaya
Email polreskuburaya@gmail.com
WhatsApp 08115684456

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *